Mengapa harus mengenal keunggulan mesin Toyota Hiace? Mungkin pertanyaan ini yang harus dijawab. Karena tidak semua orang langsung tertarik untuk mengetahui informasi ini. Tetapi bagi sebagian orang seperti pemilik bisnis rental mobil, konsumen yang membutuhkan kendaraan besar dan irit, penyedia layanan angkutan, informasi seperti ini dibutuhkan.

Saat ini ada lebih dari satu kendaraan dengan tipe yang sama dengan Toyota Hiace. Untuk daerah wisata seperti Jogja, kendaraan jenis ini sering menjadi pilihan untuk mengantar wisata rombongan dengan jumlah lebih dari 10 orang. Karena diyakini lebih ekonomis dibandingkan dengan bus pariwisata.

Beberapa produsen mobil seperti Isuzu yang sudah mempoduksi elf bahkan Nissan juga kabarnya ingin mengeluarkan tipe kendaraan yang sama untuk bersaing, membuat tersedianya pilihan bagi para konsumen. Salah satu yang menjadi nilai adalah performa kendaraan yang dapat dilihat adalah dari kekuatan mesinnya.

Bagi Anda yang mencari mobil dengan kapasitas penumpang cukup banyak dengan performa mesin yang baik, Toyota Hiace dapat dijadikan solusinya. Lalu, apa saja keunggulan dari mesin Toyota Hiace ini? Mari kita simak sama-sama.

Keunggulan Mesin Toyota Hiace

Mesin Toyota Hiace, sumber Indian Autos Blog
Mesin Toyota Hiace, sumber Indian Autos Blog

Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya diatas, mobil Toyota Hiace merupakan mobil dengan daya tampung penumpang cukup banyak, yaitu 11-16 penumpang, bergantung pada jenisnya. Untuk Toyota Hiace tipe standar bisa menampung penumpang sebanyak 16 orang sedangkan untuk tipe Luxury menampung sebanyak 11 orang. Untuk dimensi mobil sendiri panjangnya 5.380 mm dengan lebar 1.880 mm dengan tinggi 2.285 mm. Mobil ini juga menggunakan mesin disel yang dikenal irit bensin.

Keunggulan mesin Toyota Hiace ini menggunakan mesin seri D-4D tang memiliki kapasitas mesin 2500 cc atau 2,5 liter dengan 4 silinder segaris dan 16 katup. Mesin ini juga menggunakan teknologi DOCH yang di klaim lebih baik dari pada SOHC. Mesin sendiri mampu mencapai torsi maksimum hingga 300 Nm pada putaran 1200 Rpm dan berdaya maksimum 102 Ps dalam putaran 3600 rpm.

Mobil ini mampu menampung bahan bakar sebanyak 70 liter dan sistem common rail pada suplai pembakarannya dapat membuat efisiensi pemakaian bahan bakar. Kalau diibaratkan komponen bawaan Toyota Hiace ini sama seperti dapur pacu yang digendong oleh Grand New Fortuner, Grand New Kijang Innova serta Hilux versi diesel common rail (D-4D).

Untuk suspensi dan kaki-kaki dari mobil Hiace ini tentu sangat bisa diandalkan dibanding dengan kendaraan komersil lainnya. Memiliki jarak pijak roda yang lebar dan suspensi yang telah teruji baik, anda akan merasakan berkendara tanpa merasa goncangan yang besar.

Kemampuan suspensi ini didapatkan dari teknologi tipe Double Wishbone untuk bagian depan dan Leaf Sping Riqid Axel pada bagian belakangnya. Mesin mobil Toyota Hiace ini disebut-sebut sama dengan mobil Fortuner bertipe solar yang sudah dikenal tangguhnya.

Modifikasi Toyota Hiace, sumber ig GridOto.com
Modifikasi Toyota Hiace, sumber ig GridOto.com

Informasi Tambahan

Dengan keunggulan mesin yang ada, Toyota Hiace juga sering menjadi pilihan untuk tranportasi luar daerah. Bukan hanya untuk mengunjungi tempat-tempat di area lokal saja. Jadi, untuk rombongan yang jumlahnya hanya sekitar 11 hingga 15 penumpang, kendaraan Toyota Hiace cukup mumpuni.

Nah, apakah informasi ini dapat menjadi pertimbangan untuk Anda memilih kendaraan Toyota Hiace? Selain keunggulan mesin, Toyota Hiace dari segi interior dan eksterior juga lebih baik. Banyak ide variasi mobil Toyota Hiace yang melahirkan modifikasi tampilan luar dan fasilitas interior yang lebih nyaman untuk kendaraan ini.

Bagi Anda yang tertarik menjadikan kendaraan ini sebagai pilihan untuk agenda Anda di Jogja, terdapat jasa rental Jogja Hiace. Jasa rental ini sudah berpengalaman memberikan pelayanan rental mobil untuk berbagai keperluan. Untuk informasinya, Anda bisa lihat di halaman jogjahiace.com.

Itulah sedikit ulasan mengenai keunggulan mesin Toyota Hiace. Dengan melihat keunggulan diatas, tentu memilih Toyota Hiace sebagai kendaraan utama Anda untuk kegiatan rekreasi ataupun perjalanan dinas dan lain sebagainya dirasa paling tepat.

Simak berbagai artikel tekait informasi seputar Toyota Hiace dan rental mobil di halaman ini. Berikan kritik dan saran Anda pada kolom komentar dan bagikan artikel ini.